Persib Bandung Tertarik IPO Saham, OJK Bilang Begini
JAKARTA, investortrust.id – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menanggapi kabar rencana klub sepak bola Persib Bandung yang akan melantai di bursa melalui skema penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) saham dan mencatatkan saham perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Kepala Eksekutif Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK, Inarno Djajadi, mengungkapkan bahwa hingga kini OJK belum menerima komunikasi resmi dari manajemen Persib terkait rencana aksi korporasi tersebut.
Baca Juga
"Terkait pernyataan pendaftaran untuk IPO Persib Bandung, kami belum menerima hingga kini atau belum diajukan oleh Persib," kata Inarno menjawab pertanyaan investortrust.id dalam Konferensi Pers Rapat Dewan Komisioner OJK secara daring Senin, (2/6/2025).
Meski demikian, Inarno menilai, potensi klub sepak bola untuk menghimpun dana segar melalui IPO sangat terbuka. Ia mencontohkan Bali United yang menjadi klub sepak bola Indonesia pertama yang berhasil melantai di bursa saham sejak tahun 2021. "Jadi, sangat memungkinkan untuk klub bola untuk IPO dan fundraise (penggalangan dana) di pasar modal," sambung dia.
Diberitakan investortrust.id sebelumnya, Direktur Penilaian Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI), I Gede Nyoman Yetna juga menegaskan bahwa pihaknya tidak berada dalam posisi untuk menyampaikan ataupun mengonfirmasi rencana dan proses IPO dari perusahaan manapun, termasuk Persib Bandung, sebelum perusahaan yang bersangkutan memperoleh pernyataan pra-efektif dari OJK.
Baca Juga
OJK Ungkap 5 Perusahaan Lighthouse Siapkan IPO Saham, Satunya Anak Usaha Chandra Asri (TPIA)
"Namun demikian, pada prinsipnya BEI senantiasa mendorong seluruh perusahaan di berbagai sektor, termasuk industri olahraga, untuk memanfaatkan pendanaan melalui pasar modal sebagai bagian dari strategi pertumbuhan jangka panjang perusahaan dan menciptakan pilihan portofolio investasi dari investor publik," kata Nyoman kepada media, Senin, (26/5/2025).
Diketahui sebelumnya, CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Glenn Sugita sempat mengungkapkan keinginan perseroan untuk IPO saham dalam waktu dekat. Ia menyebut bahwa keberhasilan Persib menjuarai Liga 1 selama dua musim berturut-turut menjadi salah satu alasan kuat di balik langkah strategis tersebut.

