Reliance Sekuritas: IHSG Diprediksi Menuju 7.171 dengan Tiga Saham Direkomendasi Beli
JAKARTA, investortrust.id – Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (22/5/2025), berpeluang bergerak dalam kisaran 7.077-7.171. Sedangkan saham pilihan hari ini adalah PNBN, SMGR, PANI, dan ADMR.
Reliance Sekuritas dalam riset pagi ini menyebutkan bahwa secara teknikal, candle IHSG berbentuk inverted hammer, masih di atas MA5 dan MA20, namun indikator Stochastic dead cross pada area overbought. “Dengan demikian, kami proyeksikan IHSG akan bergerak dalam rentang 7.077-7.171 dengan saham pilihan PNBN, SMGR, PANI, dan ADMR,” tulisnya.
Baca Juga
Target Saham Bumi Minerals (BRMS) Direvisi Naik Didukung Faktor Ini, Potensi Cuan bisa 52%
Pergerakan indeks juga akan terpengaruhi pelemahan Dow Jones melorot 1,91%, S&P500 turun 1,61%, dan Nasdaq melemah 1,41%. Penurunan juga melanda beberapa bursa saham Eropa. Pelemahan juga melanda beberapa bursa Asia pada pembukaan pagi ini, seperti Nikkei 225 melemah -0.77% dan Kospi turun -1.86%.
Reliance Sekuritas juga merekomendasikan beli tiga saham, yaitu PNBN dengan target harga Rp 1.380, SMGR dengan target harga Rp 2.900, PANI dengan target harga Rp 12.400. Sebaliknya ADMR direkomendasikan jual.
IHSG kemarin ditutup rebound sebanyak 47,86 poin (0,67%) menjadi 7.142,46 dengan pembelian (net buy) saham mencapai Rp 960,19 miliar didominasi PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 511,48 miliar, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp 258,90 miliar, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) RP 143,66 miliar.
Baca Juga
Kenaikan ini ditopang penguatan sejumlah sektor saham, seperti sektor material dasar 2,29%, sektor property 1,33%, sektor keuangan 0,69%, sektor infrastruktur 1,24%, dan sektor consumer non primer 1,28%. Sebaliknya penurunan melanda saham sektor teknologi, industry, dan energi.
Sedangkan saham dengan penguatan tertingi hingga auto reject atas (ARA) melanda saham PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST) sebanyak 34,83% menjadi Rp 240 dan PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk (BBSS) naik 24,82% menjadi Rp 342.

