Real Betis Kalahkan Fiorentina, Antony Langsung Fokus ke Leg Kedua
SEVILLA, investortrus.id – Winger Real Betis Antony jadi pahlawan kemenangan 2-1 lawan Fiorentina pada leg pertama semifinal Liga Konferensi Europa di Estadio Benito Villamarin, Jumat (2/5/2025) dini hari WIB. Dia langsung fokus ke leg kedua, minggu depan.
Real Betis sedang bermimpi mendapatkan gelar Eropa pertama sejarah dengan menjamu salah satu klub tangguh Italia, Fiorentina. Mereka mendapatkan dukungan penuh para penonton yang memadati stadion.
Real Betis berusaha mengendalikan pertandingan, meski Fiorentina juga memberikan perlawanan sepadan. Beberapa peluang berhasil didapatkan kedua kubu yang bertarung di Estadio Benito Villamarin.
Baca Juga
Nicolas Jackson Impresif, Chelsea Buka Jalan ke Final Liga Konferensi Europa
Hasilnya, tuan rumah unggul 2-1 melalui Abde Ezzalzouli pada menit keenam dan Antony (64). Fiorentina hanya mampu merespons melalui Luca Ranieri (73). Skor 2-1 membuat peluang Real Betis lolos ke final Liga Konferensi Europa cukup besar, meski akan melawat ke Fiorentina pada leg kedua.
“Saya berkata kepada para pemain, gol seperti itu sangat aneh, terutama dengan kaki kanan saya. Tapi, saya sangat senang karena yang terpenting kami memenangkan pertandingan yang tidak mudah ini,” ujar Antony, kepada Movistar+.
“Sekarang, kami harus berkonsentrasi untuk leg kedua. Mereka punya banyak kualitas. Tapi, kami juga. Ini tidak akan mudah karena mereka pasti akan membalasanya,” tutup Antony.
Baca Juga
Tottenham Hotspur Buka Peluang All English Finals di Liga Europa
90' (+5') ⏱⚽️ ¡Final del partido! ¡Un pasito más, Betis!
— Real Betis Balompié 🌴💚 (@RealBetis) May 1, 2025
💚🤍 #RealBetisFiorentina 2-1 🟣🟣#DíaDeBetis #EuroBetis pic.twitter.com/jWMWxfqvjl

